Mengatasi Kebiasaan Mendengkur


Jalan Sutra- Gangguan tidur ini tidak hanya mengganggu kualitas tidur sang pelaku, tetapi juga berpengaruh pada orang yang tidur di dekatnya. Bayangkan, suara dengkuran bisa membangunkan orang lain dan membuat tidur menjadi tidak berkualitas karena suara dengkuran yang mengganggu.

Apabila Anda mengalami masalah mendengkur, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi bahkan menghilangkan kebiasaan tersebut sebelum menjadi mimpi buruk yang menghantui tidur Anda.

Ubah Posisi Tidur
Tidur dengan posisi telentang akan menyebabkan pangkal lidah jatuh ke dalam tenggorokan, sehingga mempersempit saluran pernapasan dan menyebabkan suara dengkuran. Ganti posisi tidur Anda menjadi posisi menyamping. Seandainya cara ini belum berhasil, karena pada saat tidur Anda secara tidak sadar kembali pada posisi telentang, ganjal kepala Anda dengan beberapa bantal. Dengan demikian, saluran pernapasan Anda lebih terbuka dan mengurangi dengkuran.

Kurangi Berat Badan
Orang dewasa yang memiliki masalah berat badan biasanya cenderung akan mendengkur pada saat tidur. Hal itu disebabkan karena berat di sekitar tenggorokan menyempit dan membuat udara yang keluar masuk tidak lancar dan memicu suara dengkuran. Jika Anda memang memiliki kelebihan berat badan, ada baiknya Anda mengurangi berat badan. Selain lebih sehat, tidur Anda dan orang di samping Anda bisa lebih nyenyak.

Kurangi Alkohol dan Obat-Obatan Penenang
Mengonsumsi alkohol dan obat penenang akan menekan sistem saraf pusat sehingga menyebabkan otot-otot Anda (termasuk pada bagian tenggorokan) menjadi lemas terlalu banyak. Otot yang lemas ini juga akan menyebabkan dengkuran. Karena itu, hindari mengonsumsi alkohol dan obat penenang setidaknya 2 jam menjelang waktu tidur.

Tidur Cukup
Jika Anda tidur dalam keadaan tubuh terlalu lelah, maka Anda akan tidur sangat dalam dan membuat otot lebih lemas (seperti pada tips nomor 3), sehingga Anda akan mendengkur semakin keras. Tidur dengan waktu yang teratur setiap hari disarankan agar dengkuran Anda berkurang.

Memakai Counter Nasal Strips
Strips khusus penjepit hidung ini bisa Anda peroleh di apotek. Penjepit ini akan membuat saluran pernapasan Anda terbuka dan melegakan pernapasan tanpa sumbat yang menyebabkan dengkuran.

Hindari Hidung Tersumbat
Hidung tersumbat bisa datang kapan saja, biasanya akan datang saat Anda terserang flu. Kondisi hidung tersumbat ini akan memperparah suara dengkuran Anda karena udara pernapasan tidak dapat keluar masuk dengan lancar. Mandi dengan air hangat dan melegakan hidung yang tersumbat dengan salep inhealer akan membantu melegakan pernapasan Anda.

Jauhkan Semua Pencetus Alergi di Kamar
Tempat tidur yang berdebu, lapisan bantal yang juga tertutup oleh debu akan membuat Anda bersin-bersin dan mengalami gangguan pada saluran pernapasan, terlebih lagi bila Anda memang alergi debu. Teratur membersihkan pencetus alergi pernapasan di dalam kamar akan mengurangi dengkuran Anda. Jangan lupa untuk memberikan saluran udara yang lancar di dalam kamar.

Minum Banyak Air
Lendir yang ada pada saluran pernapasan juga menjadi penyebab sulitnya udara keluar masuk pada sistem pernapasan. Lendir ini akan dihasilkan lebih banyak pada saat Anda mengalami dehidrasi dan secara otomatis akan menyebabkan mendengkur. Minum setidaknya 8 gelas setiap hari, lebih banyak lebih baik.

Konsultasi ke Dokter
Jika Anda telah mencoba semua cara di atas tetapi dengkuran Anda tidak kunjung hilang dan berkurang, konsultasikan hal tersebut pada dokter. Pemeriksaan pada saluran pernapasan Anda diperlukan untuk mengetahui apa penyebab dari dengkuran Anda setiap malam. Dengan penanganan yang tepat, maka gangguan tidur Anda bisa diatasi lebih efektif.



Digg Twitter Facebook
Home