Semua kisah dongeng pangeran dan putri mengatakan, “Setelah pangeran dan sang putri bertemu, mereka pun hidup bahagia sampai akhir zaman.” Sebenarnya hal-hal semacam ini memberikan pandangan yang salah kepada wanita. Bahwa ketika sudah bertemu dengan si Mr. Right, dan segalanya akan baik-baik saja. Padahal, ujian sebenarnya baru akan dimulai setelah keduanya bersatu. Bahkan tingkah kita pun akan mempengaruhi kualitas hubungan. Dan ini akan dinilai di awal hubungan, ketika masih dalam tahap pengenalan yang krusial.
Nah, mau tahu apa saja yang bisa membuat si dia mengambil langkah seribu dari hubungan yang Anda bina dengannya?
Menjelek-jelekkan mantan.
Usahakan untuk tidak mengucapkan kata-kata buruk tentang mantan Anda di depan orang yang potensial menjadi pengganti si mantan. Penting untuk Anda ingat, bahwa mantan Anda adalah orang yang pernah Anda kencani, yang pernah Anda undang ke dalam hidup Anda, dan dengannya pula, Anda pernah nikmati waktu bersama. Ia akan berpikir bahwa Anda pun akan tega menjelek-jelekkannya di depan orang lain jika ia berbuat salah pada Anda. Jadi, ketika seorang pria menanyakan perihal mengapa Anda tidak melanjutkan hubungan dengan si mantan, Anda cukup katakan, “Iya, hubungan saya yang terdahulu memang sudah tidak bisa dilanjutkan, hubungan kami menyenangkan selama berjalan, dan saya belajar banyak dari hubungan itu.”
Paranoid.
Berikan ruang untuk si dia bebas bergerak. Ketika si dia sedang bersama teman-temannya, jangan biarkan pikiran buruk merasuki otak Anda. Apalagi lalu mengirimkan sms dengan pertanyaan-pertanyaan dan memintanya untuk segera pulang karena Anda merasa ia akan bertemu wanita lain. Ketika Anda berkencan dengan pria, hargailah waktunya untuk bersama teman-temannya. Ini akan membuat Anda menjadi wanita yang selalu ia cari. Yang pandai membawa diri dan tidak paranoid atau bersikap posesif.
Menjelek-jelekkan orang lain.
Salah satu kesalahan yang paling sering dilakukan wanita adalah dengan menjelek-jelekkan wanita lain. Misal, Anda melihat seorang wanita dengan rok sangat pendek lewat di depan Anda dan dia. Lalu Anda memberi komentar tak mengenakkan tentang wanita tersebut. Dengan memberi komentar seperti itu, Anda memberikan kesan pada pasangan Anda bahwa Anda tidak percaya diri dengan tubuh Anda. Memberinya pikiran bahwa Anda tidak mencintai tubuh Anda apa adanya. Jangan menjelekkan wanita lain, karena akan membuatnya berpikir bahwa Anda merasa takut ia pergi.
Memancing pujian.
Ini adalah hal yang membuat seorang pria sering merasa kelabakan. Misal, ketika pasangan Anda memberi pujian dengan mengatakan Anda terlihat cantik malam ini, terimalah. Tapi jangan bertanya bagaimana penampilan Anda sepuluh menit kemudian. Berhentilah memancing pujian. Pujian yang tulus akan datang dari hati. Ijinkan ia untuk mengutarakan pujiannya saat ia ingin. Jika kekasih Anda tidak memberi pujian di saat yang Anda ingin, terima saja dan berkompromilah.
Bergantung dan posesif.
Anda tak perlu melakukan segala hal bersama hanya untuk bisa mengenalnya lebih dalam. Jika ada hal-hal kesukaannya yang bukan menjadi kesukaan Anda, biarkan saja ia melakukannya dengan teman-temannya. Anda tak perlu harus selalu ikut serta dalam segala hal yang ia lakukan. Misal, jika Anda dan dia datang ke acara bersama, Anda tak perlu selalu berada di sisinya setiap saat. Jika Anda melihatnya berbicara dengan seorang wanita di suatu acara, tak perlu langsung mendatangi mereka dan memeluk si dia seakan ingin menunjukkan pada wanita tersebut bahwa ia adalah kekasih Anda. Anda akan terlihat sangat bergantung dan posesif jika melakukan hal ini.
Memaksakan teman.
Di awal perkenalan Anda, jangan lalu mengenalkan seluruh teman Anda kepadanya. Ini akan membuatnya takut. Umumnya, lelaki akan lebih suka untuk bisa berkenalan dengan Anda terlebih dahulu sebelum harus berkenalan dengan seluruh teman Anda. Jalani hubungan Anda secara perlahan. Semakin lama Anda dan dia berteman, makin ingin ia mengenal Anda lewat teman-teman Anda. Jangan memaksanya untuk kenal dengan teman Anda secara langsung.
Tips-tips di atas adalah untuk Anda yang baru saja mengenal seorang pria dan tak ingin hubungan tersebut langsung berakhir bahkan sebelum dimulai. Mulailah untuk percaya diri dengan apa adanya Anda dan berikan kesempatan untuknya makin mengenali Anda. Jangan membuatnya ambil langkah seribu bahkan sebelum ia mengenali siapa Anda sesungguhnya.